Donatur utama

Senin, 24 November 2008

Manajemen Perangkat Input/Output

Pengolahan Perangkat Input/Output merupakan pengolahan perangkat lunak mengatasi penggunaan perangkat masukan dan keluaran

Manajemen I/O mempunyai fungsi, di antaranya:
  • Mengirim perintah ke perangkat I/O agar menyediakan layanan.
  • Menangani interupsi peralatan I/O
  • Menangani kesalahan pada peralatan I/O
  • Memberi interface ke pemakai.


Berdasarkan sasaran komunikasi, klasifikasi perangkat I/O dibagi menjadi:

  • Peralatan yang terbaca oleh manusia (Human Readable Machine)
    Yaitu, peralatan yang cocok untuk komunikasi dengan user. Contohnya, Video
    Display Terminal (VDT) yang terdiri dari layar, keyboard, dan mouse.

  • Peralatan yang terbaca oleh mesin (Machine Readable Machine)
    Yaitu peralatan yang cocok untuk komunikasi dengan peralatan elektronik.
    Contohnya disk dan tape, sensor, controller.

  • Komunikasi
    Yaitu, peralatan yang cocok untuk komunikasi dengan peralatan-peralatan jarak
    jauh. Contohnya modem.


Prinsip-Prinsip Perangkat I/O

Terdapat dua sasaran perancangan perangkat I/O, yaitu:

  • Efisiensi

  • Merupakan aspek penting karena operasi I/O karena sering menjadi operasi
    yang menimbulkan bottleneck pada sistem komputer/komputasi.

  • Generalitas (Device-independence)

  • Selain berkaitan dengan simplisitas dan bebas dari kesalahan diharapkan
    juga menangani semua gerak peralatan secara beragam. Pernyataan ini
    diterapkan dari cara proses-proses memandang peralatan I/O dan cara
    sistem operasi mengelola peralatan-peralatan dan operasi-operasi I/O

1 komentar:

adamwiro on 13 Januari 2011 pukul 06.04 mengatakan...

kurang jelas

 

Berlangganan

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Belajar Tik


Pengikut

Komentar Terbaru

Belajar Tik
Tempatnya Belajar Teknologi Informasi dan Komunikasi

Administrator By : 3eta